Skill (Kemampuan) Tambahan Untuk Menjadi Fotografer Profesional

Skill Kemampuan Tambahan Yang Diperlukan Untuk Menjadi Fotografer Profesional
CGM Bogor Street Festiva 2019

Untuk menjadi seorang fotografer, kemampuan memotret merupakan inti utamanya. Namun, jika kemudian yang ditargetkan adalah menjadi fotografer profesional, maka skill itu saja tidaklah cukup.

Butuh lebih banyak lagi skill atau kemampuan tambahan untuk bisa benar-benar menjadi fotografer profesional.

Fotografer Profesional

Inti utamanya ada pada kata profesional yang artinya sesuatu yang bersifat profesi/pekerjaan. Dengan kata lain, kata profesional adalah berkaitan dengan usaha manusia untuk mendapatkan uang dalam bidang yang ditekuninya.

Fotografer profesional bisa diartikan adalah mereka yang hidup dari menjual jasa atau produk fotografi untuk mendapatkan uang.

Jadi, tidak ada fotografer profesional yang tidak bertujuan untuk menghasilkan uang dari kegiatannya.

Kata profesional sendiri tidak berarti bahwa skill atau kemampuan mereka memotret lebih baik daripada amatir. Banyak fotografer amatir yang menekuni fotografi sekedar untuk hobi memiliki skill memotret yang tidak kalah baiknya, dan bahkan melebihi.

Kata ini hanya menunjukkan tujuan dari seseorang, yang dalam hal ini adalah uang atau pekerjaan atau profesi.

Hanya saja, umumnya, karena seorang fotografer profesional harus bisa memberikan yang terbaik kepada klien, mereka memiliki kemampuan yang lebih baik dari rata-rata. Lagi pula, karena mereka setiap hari “berlatih” (bekerja) dalam dunia ini, kemampuan memotretnya menjadi selalu terasah dan berkembang.

Skill Kemampuan Tambahan Yang Diperlukan Untuk Menjadi Fotografer Profesional 2
Bogor CGM Street Festival 2019

Skill tambahan apa yang diperlukan?

Pertanyaannya, skill atau kemampuan tambahan apa yang diperlukan untuk menjadi fotografer profesional.

Sebut saja

  • skill mengedit foto : setiap klien ingin hasil foto pesanannya bagus dan sering bahkan di luar kemampuan kamera untuk menghasilkannya. Mau tidak mau seorang fotografer profesional harus juga mahir dalam melakukan pengeditan foto agar klien merasa senang
  • kemampuan komunikasi : fotografer profesional akan selalu berhubungan dengan klien, melakukan tawar menawar dan lainnya, untuk itu maka diperlukan kemampuan komunikasi yang baik untuk menyampaikan ide atau menjelaskan
  • manajemen : suka atau tidak suka, seorang fotografer profesional karena bertujuan bisnis harus memiliki kemampuan manajemen yang baik, terutama dalam mengatur waktu, mengatur tim, dan banyak lagi hal lainnya
  • kemampuan memasarkan : bagaimana seorang fotografer profesional bisa mendapatkan order kalau mereka tidak bisa memasarkan diri? Kemampuan yang satu ini harus ada kalau mau orderan jalan terus

Intinya memang tetap ada pada kemampuan memotret, tetapi tanpa ada sokongan dari skill yang lain, sangat sulit untuk menjadi fotografer profesional.

Baca juga : 13 Kesalahan Memotret Umum Yang Sering Dilakukan Siapapun

Hal itu terjadi karena pada dasarnya kata profesional berkaitan dengan bisnis dan bukan sekedar fotografi lagi.

Oleh karena itu, maka skill atau kemampuan tambahan yang diperlukan adalah yang berkaitan dengan dunia bisnis.